Tips Sebelum dan Saat Menghadapi Interview Kerja - LOWONGAN KERJA KALIMANTAN TIMUR TERBARU

Sabtu, 02 Februari 2019

Tips Sebelum dan Saat Menghadapi Interview Kerja



Tips Sebelum dan Saat Menghadapi Interview Kerja

5 TIPS BERPAKAIAN SAAT INTERVIEW
1. Pemilihan Pakaian
Pakailah kemeja dengan kancing atas yang dibuka, memberikan kesan ideal dan formal. Jangan gunakan kemeja terlalu KETAT / mengekspos bagian tubuh tertentu hingga membuat kamu tidak nyaman.  Untuk posisi Sekretaris, tambahkan blazer.
2. Pemilihan warna pakaian
Warna gelap, warna paling netral untuk dikenakan saat wawancara kerja karena menunjukkan tanggung jawab, kompetensi, dan kepercayaan diri, misal biru dan maroon. Hindari warna oranye, karena memberi kesan tidak profesional.
3. Hindari celana jeans
Rok/celana bahan tetap menjadi pilihan yang paling tepat. Meskipun melamar di industri kreatif, hindari memakai pakaian yang terkesan santai.
4. Perjatikan aksesoris, make up dan parfum!
Gunakan makeup yang natural, karena dengan make up tebal menunjukkan kamu perlu waktu lama untuk berhias. Tidak perlu memakai perhiasan mencolok. Pastikan kamu beraroma segar dan tidak bau apek! 
5. Pemilihan alas kaki
Hindari sepatu yang menampakkan ujung kaki, kamu terlihat seperti sedang main ke mal. Pilihlah sepatu yang ujungnya tertutup agar memberikan kesan profesional. Untuk perempuan, bisa gunakan sepatu hak tinggi atau pantofel.

3 TIPS SIKAP SEBELUM DAN KETIKA INTERVIEW
1. Sikap Sebelum Masuk ke Ruangan Interview, 
Atur napas agar tidak grogi, jangan terburu-buru, dan ramah dengan orang sekeliling.
2. Sikap Sebelum Interview, 
ketuklah pintu sebelum masuk ruangan. Usahakan untuk bersalaman dan memperkenalkan diri. Bila belum dipersilahkan duduk tunggulah sebentar atau inisitatif bertanya kepada HRD, “Mohon maaf, apakah saya boleh duduk?”. 
3. Sikap ketika Interview, 
Kurangi gerakan tubuh yang tidak penting, seperti memegang hidung, garuk-garuk kepala, lihat ke kiri, dan jangan memberi jawaban dengan gugup. Sikap tersebut memperlihatkan seberapa siap kita menghadapi interview.